CP & ATP

Fase F

Teknik Energi Biomassa

Capaian Umum

Pada akhir fase F, peserta didik memiliki kompetensi Teknik Energi Biomassa yang meliputi soft skills maupun hard skills untuk bekal memasuki dunia kerja sehingga mampu melaksanakan pekerjaan pada berbagai elemen kompetensi. Peserta didik mampu melakukan perakitan, pemasangan, pengujian, pengisian Reaktor Biogas dan pengoperasian serta pemeliharaan Instalasi Bahan Bakar Nabati, Instalasi Termokimia Biomassa, dan Pembangkit Listrik Tenaga Biogas (PLTBg).

Capaian per Elemen

Reaktor Biogas

Pada akhir fase F, peserta didik mampu membangun Reaktor Biogas mulai dari merakit, memasang, menguji unjuk kerja, dan memproses pengisian harian reaktor sesuai prosedur operasi dengan menerapkan prinsip/ kaidah K3LL.

Instalasi Bahan Bakar Nabati

Pada akhir fase F, peserta didik mampu mengoperasikan dan memelihara Instalasi Bahan Bakar Nabati seperti Bioetanol dan Biodiesel sesuai prosedur operasi dengan menerapkan prinsip/kaidah K3LL.

Instalasi Termokimia Biomassa

Pada akhir fase F, peserta didik mampu mengoperasikan dan memelihara Instalasi Termokimia Biomassa seperti unit Pirolisis dan pembuatan Biobriket sesuai prosedur operasi dengan menerapkan prinsip/kaidah K3LL.

Pembangkit Listrik Tenaga Biogas (PLTBg)

Pada akhir fase F, peserta didik mampu memahami sistem pemipaan, memahami prinsip dan komponen instalasi pembangkit listrik dengan tenaga/energi biomassa, menerapkan Sistem Biodigester dan BioCNG, mengoperasikan dan memelihara Instalasi Pembangkit Listrik Tenaga Biogas (PLTBg) sesuai prosedur operasi dengan menerapkan prinsip/kaidah K2.