Fase B (Program Paket A)
Keterampilan Robotika
Capaian per Elemen
Berpikir
Komputasional
Peserta didik mampu menerapkan pola berpikir sistematis logis dengan membuat sebuah pola kerja robot dalam diagram gambar atau blok.
Algoritma dan
Pemrograman
Peserta didik mampu membuat pemrograman robot sederhana menggunakan ponsel pintar dan mampu menemukan kemudian memperbaiki kesalahan pemrograman.
Eksplorasi
Mekanika
Peserta didik mampu menjelaskan pesawat sederhana seperti tuas, pengungkit, bidang miring, katrol, sekrup, roda berporos, serta menjelaskan fungsinya.
Eksplorasi
Elektronika
Peserta didik mampu mengenal komponen elektronika tahanan, kapasitor, lampu LED, sensor cahaya, dan sensor suara, serta dapat menjelaskan prinsip kerjanya (secara umum/garis besarnya).
Robotika Terapan
Peserta didik mampu mengenal bentuk robot dalam kehidupan sehari-hari yang menggunakan sensor dan mampu membuat projek Robotika yang memanfaatkan satu sensor pada ponsel pintar dengan konstruksi yang rapi baik secara mekanik maupun elektronik, serta mempresentasikan hasil karyanya.