Fase B (Program Paket A)
Keterampilan Perikanan Tangkap
Capaian Umum
Pada akhir Fase B, peserta didik memiliki jiwa kebangsaan dan rasa cinta kebaharian serta mampu memahami dan menjelaskan proses penangkapan ikan, penanganan dan pengolahan hasil perikanan, maupun diversifikasi produk dan pemasaran di sekitarnya melalui kegiatan sederhana dan menarik.
Capaian per Elemen
Wawasan
Nusantara
Peserta didik memiliki jiwa kebangsaan dan rasa cinta kebaharian.
Proses
Penangkapan Ikan
Peserta didik mampu memahami dan menjelaskan potensi sumberdaya kelautan dan perikanan, dan alat tangkap yang ramah lingkungan dan sarana prasarana penangkapan ikan, dan standar prosedur K3 dengan kegiatan sederhana dan menarik.
Penanganan dan
Penyimpanan Hasil
Tangkapan Ikan
Pada akhir Fase B peserta didik mampu memahami dan menjelaskan tentang cara penanganan hasil tangkapan ikan dan proses penyimpanan ikan di sekitarnya dengan kegiatan sederhana dan menarik.
Pengolahan Hasil
Perikanan
Peserta didik mampu memahami dan menjelaskan tentang beberapa jenis olahan hasil perikanan serta mampu membuat hasil produk perikanan di sekitarnya dengan kegiatan sederhana dan menarik.
Diversifikasi Produk dan Pemasaran
Peserta didik mampu memahami dan menjelaskan tentang kreativitas pengembangan produk olahan perikanan di sekitanya dengan kegiatan sederhana dan menatik.